MOU Fakultas Pertanian dan Peternakan UMB dengan BPTP

Dekan Fakultas  Pertanian dan Peternakan UMB  ibu Dr . Novitri Kurniati, SP., MP  dan Kepala  BPTP  Bengkulu  Dr.  Yudi Sastro, SP., MP  menandatangani   Perjanjian Kerjasama   antara Fakultas Pertanian dan Peternakan  Universitas Muahmmadiyah  Bengkulu   ( UMB)     dengan  Balai Pengkajian  Teknologi  Pertanian (BPTP) Bengkulu  pada hari Rabu  tanggal  10  Februari  2021   bertempat  di ruang   Kepala BPTP  Bengkulu

Perjanjian  Kerjasama ini memayungi kegiatan  yang akan dilakukan kedua belah pihak yaitu bidang Pendidikan, Penelitian  Pengabdian   Kepada Masyarakat, Seminar / Pertemuan Ilmiah, Pelatihan dan Pertukaran data   dan Informasi .

Maksud  dari  kerjasama ini  adalah dalam rangka  medukung   dan mensukseskan  tugas dan tanggung jawab   FPP UMB   dan   BPTP   dengan tujuan dapat   saling memanfaatkan    kemampuan dan sumber daya  baik yang berada di FPP UMB dan juga di BPTP Bengkulu.

Pada kesempatan ini  Bu dekan  mengucapkan terimakasih   atas kerjasama   dengan BPTP  sebelumnya yang sudah pernah terlaksana dengan baik,  dan  menekankan pentingnya  kerjasama dengan  pihak Stachorlder   termassuk dengan BPTP    terutama dalam persiapan Kampus  MErdeka   yang akan diterapkan   di  UMB antara lain   penerapan magang selama enam  bulan , 

Kepala  BPTP  menyambut baik rencana   yang disampaikan bu Dekan, dan menekannkan kolaborasi  terutama dalam Penelitian dan Pembinaan terhadap  Mahasiswa,

Semoga kerjasama yang sudah  dituang dalam  Perjanjian kerjasama   dengan BPTP ini   akan berjalan  dengan baik  , sehinggga apa yang diharapkan dari kedua belah pihak akan tercapai,  FPP UMB semakain unggul   dan dipercaya  oleh masyarakat .